Internasional

Sarasehan PCINU Mesir-PCNU Kota Semarang Bahas Tantangan Dakwah Aswaja

Sen, 28 Oktober 2019 | 00:45 WIB

Sarasehan PCINU Mesir-PCNU Kota Semarang Bahas Tantangan Dakwah Aswaja

Silaturahmi dan Sarasehan saat Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Semarang mengunjungi Markas PCINU Mesir yang bertempat di kawasan Distrik 10, Nasr City, Kairo, Sabtu (25/10). (Foto: dok. PCINU Mesir)

Kairo, NU Online
Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Semarang mengunjungi Markas PCINU Mesir yang bertempat di kawasan Distrik 10, Nasr City, Kairo, Sabtu (25/10). Kunjungan PCNU Kota Semarang tersebut berlangsung di sela-sela rangkaian ziarah wali Mesir dalam momen Peringatan Hari Santri.
 
Sekretaris LBM PCNU Kota Semarang, KH Fadholan Musyaffa’, yang dulunya merupakan Rais Syuriah PCINU Mesir menjadi pemimpin rombongan.

“Alhamdulillah, pertemuan yang bertajuk Silaturahmi dan Sarasehan ini berlangsung hangat dan penuh keakraban,” kata Ketua Tanfidziyah PCINU Mesir, M Nora Burhanuddin.

Banyak hal dibahas dalam Sarasehan tersebut, terutama hal-hal yang terkait dengan tantangan dakwah Aswaja dan ke-NU-an yang penting diketahui kader NU di Mesir. Disebutkan, tantangan NU adalah bagaimana membentengi para kader agar tak terjerumus kepada kelompok-kelompok radikal dan ekstrem yang kini menjadi momok bersama. 

“Biasanya hal itu terjadi ketika di kampus, saat mahasiswa baru pertama masuk. Dengan melalui bantuan dan berbagai fasilitas yang ditawarkan mereka, akhirnya mereka terpapar gerakan tersebut (ekstrem dan radikal) yang pada awalnya belum jelas motifnya,” jelasnya. 

Di samping itu, Sarasehan juga membincang perkembangan dan kemajuan yang telah dicapai selama ini. Generasi muda NU disebutkan perlu mempersiapkan banyak hal di manapun mereka berada. Sehingga ketika sudah terjun ke masyarakat, mereka  bisa lebih siap dan lincah.
 
Turut hadir dalam Sarasehan tersebut Nahdliyin dan segenap jajaran pengurus PCINU Mesir, di antaranya Ketua Tanfidziyah, Muhammad Nora Burhanuddin, Ketua 1 Tanfidziyah, Penasehat GP Ansor Mesir, Rikza Aufarul Umam, serta Ketua PC GP Ansor Mesir, Ali Ghifari. 

Kontributor: Burhanuddin
Editor: Muchlishon