Corona Ancam Pekerja, Sarbumusi Dorong Perlindungan Sosial
- Ahad, 22 Maret 2020 | 00:00 WIB
Jakarta, NU Online
Ketua Federasi Percetakan, Penerbitan, Penyiaran, Pariwisata, Industri Kertas, dan Telekomunikasi (P4IT) Sarbumusi, Baetul Khoeri mengatakan pemerintah harus mengantisipasi wabah Corona di dunia Industri.
"Saya kira pemerintahan harus segera mengantisipasi dampak dari Corona bagi dunia Industri" ungkap Baetul, di Jakarta, Sabtu (21/3).
Baitul menerangkan salah satu dampak dari wabah Corona adalah menurunnya produktivitas dunia industri khususnya di bidang Percetakan, Penerbitan, Penyiaran, Pariwisata, Industri Kertas.
"Produktivitas terganggu, sehingga pemerintah harus turun tangan untuk tetap memberikan kenyamanan dan perlindungan bagi pekerja," terang Baetul
Selain itu, menurut Baetul pemerintah telah menetapkan wabah Corona sebagai bencana nasional non alam. Oleh karena itu pihaknya meminta pemerintah untuk memberikan insentif dan perlindungan kepada pekerja
"Pemerintah telah menghimbau agar kita bekerja di rumah, jelas pekerja yang dirugikan. Oleh karena pemerintah juga harus memikirkan tentang pemberian insentif berupa bantuan langsung tunai dan sekaligus penundaan kredit kepada pekerja serta sekaligus memberikan jaminan perlindungan sosial ketenagakerjaan," pintanya
Baetul berharap wabah Corona ini segera berakhir dan stabilitas perekonomian kembali normal. "Kita semua berharap, ini segera berakhir dan perekonomian kita kembali normal,"tandasnya.
Pewarta: Ucok Al-Ayubi
Editor: Fathoni Ahmad
Download segera! NU Online Super App, aplikasi keislaman terlengkap. Aplikasi yang memberikan layanan informasi serta pendukung aktivitas ibadah sehari-hari masyarakat Muslim di Indonesia.
Tags:
Terkait
Nasional Lainnya
Terpopuler Nasional
-
1
-
2
-
3
-
4
-
5
-
6
-
7
-
8
-
9
Rekomendasi
topik
Opini
-
- Rofiq Mahfudz | Senin, 29 Mei 2023
Kiai Pesantren Memaknai Politik dengan Bermartabat
-
- Hafis Azhari | Sabtu, 27 Mei 2023
Ketika Timur Semakin Mengenal Barat
-
- Ahmad Munji | Sabtu, 20 Mei 2023
Pilpres Turkiye 2023 dan Investasi Ideologis Erdogan
Berita Lainnya
-
Menaker Imbau Masyarakat Lebih Selektif Memilih Informasi Kerja di Luar Negeri
- Ketenagakerjaan | Ahad, 28 Mei 2023
-
Kemnaker Optimis UU PPRT Mampu Tekan Pelanggaran PRT
- Ketenagakerjaan | Sabtu, 27 Mei 2023
-
Menaker Tegaskan Hubungan Industrial Harmonis Tingkatkan Produktivas Kerja
- Ketenagakerjaan | Sabtu, 27 Mei 2023
-
Jakarta Bhayangkara Presisi bersama Pertamina Raih Runner-up di Final AVC Cup 2023
- Nasional | Selasa, 23 Mei 2023
-
Indonesia-Tiongkok Komitmen Perluas Kerja Sama Ketenagakerjaan
- Ketenagakerjaan | Selasa, 23 Mei 2023
-
Gerakkan Hidup Sehat, Fatayat NU Sulsel Bagi-Bagi Sayur ke Masyarakat
- Daerah | Senin, 22 Mei 2023
-
Menaker Ida Dorong Peningkatan Produktivitas Perempuan Melalui Wirausaha
- Ketenagakerjaan | Sabtu, 20 Mei 2023
-
Serap Ratusan Juta Rupiah, Pembangunan Mushala NU Ranting Dlingo Bantul Usai
- Daerah | Kamis, 18 Mei 2023
-
Tingkatkan Kompetensi dan Daya Saing SDM di Daerah, Menaker Apresiasi Hibah Lahan dari Pemda
- Ketenagakerjaan | Rabu, 17 Mei 2023