Daerah

PPIH: Pemulangan Jamaah Haji Debarkasi Solo Masih Sesuai Jadwal

Sel, 20 Agustus 2019 | 14:00 WIB

PPIH: Pemulangan Jamaah Haji Debarkasi Solo Masih Sesuai Jadwal

Rombongan Jamaah haji Debarkasi Solo baru mendarat

Solo, NU Online
Kasubag Penerangan Humas dan Protokol Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Solo, Agus Widagdo mengatakan, pemulangan kloter 1 hingga 4 berjalan dengan lancar. Sesuai jadwal pagi ini dipulangkan jamaah haji yang tergabung dalam kloter 5, 6 dan 7.
 
"Kloter 5 jamaah dari Sragen dan Wonogiri, kloter 6 dan 7 jamaah dari Kabupaten Wonogiri," ujar Agus kepada NU Online, Selasa (20/8).
 
Lebih lanjut Agus menyampaikan, hingga hari ini total jamaah haji yang wafat sebanyak 31 orang. 29 wafat di tanah suci, 1 di pesawat dan 1 wafat di tanah air. Sementara jamaah haji yang masih mengalami sakit sebanyak 5 orang. Mereka mendapatkan perawatan di RSUD dr Moewardi, Solo.

Dijelaskan, pada pelaksanaan tahun ini, Embarkasi Solo memberangkatkan sebanyak 34.861 jemaah haji yang tergabung dalam 97 kloter. Baik pemberangkatan maupun pemulangan dilakukan dalam dua gelombang.
 
"Untuk pemulangan fase pertama berangkat dari Jeddah, dari kloter 1-41 mulai kemarin. Untuk fase kedua berangkat dari Madinah dimulai dari kloter 42 sampai kloter 97," pungkas dia.
 
Sementara itu, Wakil Gubernur Jawa Tengah H Taj Yasin Maimoen yang turut dalam rombongan pertama yang tiba di Debarkasi Solo, menyampaikan ucapan selamat kepada jemaah haji, yang telah menyelesaikan rangkaian ibadah haji.
 
“Selamat atas kedatangan dan kelancaran proses ibadah haji yang telah dilaksanakan, semoga ibadahnya diterima dan digolongkan ke dalam kelompok haji yang mabrur,” ungkap Gus Yasin.

Gus Yasin, dalam kesempatan tersebut juga berterimakasih kepada para jamaah dari kloter 1 SOC yang telah turut serta dalam prosesi pemakaman KH Maimoen Zubair. 
“Semoga kita dapat mengambil teladan, dari apa yang telah beliau contohkan kepada kita,” tutur Gus Yasin.
 
Gus Yasin yang juga menunaikan ibadah haji tahun ini menyampaikan apresiasi atas kinerja PPIH Jawa Tengah yang telah bekerja dengan cepat dan ikhlas melayani seluruh jamaah baik dalam proses pemberangkatan maupun pemulangan.
 
"Atas nama pemerintah dan masyarakat Jawa Tengah, saya menyampaikan apresiasi atas kinerja PPIH, semoga lelahnya diganjar oleh Allah sebagai amal shalih," ungkapnya.
 
Hingga hari kedua pemulangan haji gelombang pertama, Senin (19/8), lebih dari 1.440 jemaah sudah tiba di Debarkasi Solo. Mereka di antaranya tergabung dalam 4 kloter, yakni kloter 1-4, dari Kabupaten Sukoharjo, Temanggung, Karanganyar, Wonogiri, Magelang, dan Purworejo.  
 
Kontributor: Ajie Njmuddin
Editor: Muiz